Sabtu, 04 Mei 2013

Anime Paling Terkenal Di Jepang

Anime Paling Terkenal Di Jepang. keluargaku.info bagikan info mengenai Anime Paling Terkenal Di Jepang. Berikut adalah Anime Paling Terkenal Di Jepang

Anime Paling Terkenal Di JepangAnime Paling Terkenal Di Jepang

Anime adalah animasi khas Jepang, yang biasanya dicirikan melalui gambar-gambar berwarna-warni yang menampilkan tokoh-tokoh dalam berbagai macam lokasi dan cerita, yang ditujukan pada beragam jenis penonton. Anime dipengaruhi gaya gambar manga, komik khas Jepang. Artikel kali ini taukah kamu akan membahas seputar anime yang terkenal di jepang .
Berikut ini anime yang terkenal di jepang :

8. Shugo Chara

Shugo Chara

Shugo Chara adalah shōjo manga karya duo mangaka wanita bernama Peach-Pit setelah Rozen Maiden, Zombie Loan, Dears, Prism Palette, dan Momo no Tane. Shugo Chara! masuk kedalam majalah komik Nakayoshi, juga hampir memasuki buku pertama di Indonesia. Shugo Chara! juga telah dibuat animenya, dan akan diudarakan di Jepang pada tanggal 6 Oktober 2007. Alur Cerita anime ini adalah Amu Hinamori,adalah gadis yang cool namun tak dapat tunduk. Ia memiliki Tiga Shugo Chara bernama Ran, Miki, dan Suu. Pada awalnya Amu tidak menginginkan keberadaan 3 makhluk mini yang aneh tersebut. Akan tetapi, seiring berjalannya waktu Amu menerima keberadaan ketiga Shugo Chara tersebut.
7. Detective Conan

Detective Conan

Detektif Conan adalah sebuah serial manga detektif yang ditulis dan digambar oleh Gōshō Aoyama. Sejak tahun 1994 cerita ini dipublikasikan pada majalah Mingguan Shōnen Sunday yang terbit di Jepang. Cerita ini menceritakan Shinichi Kudo, seorang detektif SMA berusia 17 tahun yang biasanya membantu polisi memecahkan kasus, diserang oleh 2 anggota sindikat misterius ketika mengawasi sebuah pemerasan. Ia kemudian diberi minum racun misterius yang baru selesai dikembangkan untuk membunuhnya. Namun, karena sebuah efek samping yang jarang terjadi yang tidak diketahui anggota sindikat tersebut, racun tersebut mengakibatkan tubuhnya mengecil seperti anak kecil berusia tujuh tahun setelah mereka meninggalkannya.
6. Death Note

Death Note

Death Note, di Indonesia juga dikenal dengan judul Dunia Dewa Kematian, adalah judul sebuah serial manga Jepang yang ditulis oleh Tsugumi Ohba dan ilustrasi oleh Takeshi Obata. Manga ini menceritakan tentang Light Yagami, seorang siswa jenius yang secara kebetulan menemukan Death Note milik shinigami (dewa kematian). Anime ini udah di bikin serialnya loh.......
5. Inuyasha

Inuyasha

Inuyasha merupakan manga dan anime karya Rumiko Takahashi ,Menceritakan Bagaimana Indah dan kuatnya persahabatan antara Inuyasha dan teman- temannya, bagaimana petualangan mencari Shikon No Tama, dan usaha- usaha grup Inuyasha, dan Sesshoumaru mengalahkan Naraku .
4. Eyeshield 21

Eyeshield 21

Eyeshield 21 adalah judul manga dan anime karya Riichiro Inagaki dan Yuusuke Murata yang menceritakan seputar seorang remaja laki-laki lemah bernama Sena Kobayakawa yang memasuki sekolah pilihannya, SMA Deimon, dimana juga merupakan sekolah teman masa kecilnya, Mamori Anezaki yang diterima tahun lalu. Kemampuan fisik Sena yang berada diatas rata-rata hanyalah berlari, dikarenakan saat kecil ia sering disuruh dan dikerjai teman sebayanya yang nakal untuk dibelikan ini itu dalam waktu singkat. Bakatnya itu ditemukan oleh quarterback tim American football sekolah itu, Youichi Hiruma. Ia menipu dan memaksa Sena yang polos itu hingga akhirnya bergabung dengan tim-nya yang saat itu hanya terdiri dari 2 orang, Deimon Devil Bats, dan ditempatkan pada posisi running back.
3. Bleach

Bleach

Bleach adalah serial manga yang di karang Tite Kubo, Bleach bercerita tentang Ichigo Kurosaki, seorang pelajar SMA yang memiliki kemampuan untuk melihat roh, dan juga Rukia Kuchiki, seorangshinigami (dewa kematian) yang pada suatu hari bertemu dengan Ichigo sewaktu sedang memburu roh jahat yang disebut hollow. Pada saat Rukia bertarung melawan hollow tersebut, ia terluka dan oleh sebab itu ia tidak memiliki jalan lain selain memindahkan kekuatan shinigami-nya kepada Ichigo. Sejak saat inilah petualangan Ichigo dan Rukia dimulai.
2. Naruto

Naruto

Naruto anime karya Masashi Kishimoto ini bercerita seputar kehidupan tokoh utamanya, Naruto Uzumaki, seorang ninja remaja yang berisik, hiperaktif, dan ambisius; dan petualangannya dalam mewujudkan keinginan untuk mendapatkan gelar Hokage, ninja terkuat di desanya.
1. One Piece

One Piece

One Piece diciptakan oleh Eiichiro Oda , anime ini menceritakan tentang sekelompok bajak laut yang dipimpin oleh Monkey D. Luffy yang pergi mencari harta karun legendaris bernama One Piece.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar